Sunday, December 6, 2015

Cara mengatasi layar tv led gelap

tv lcd / led anda gelap tetapi masih ada suaranya? ini cara mengatasinya.

kejadian layar gelap ini disebabkan oleh tidak berfungsinya backlight pada panel lcd. sistem backlight pada tv lcd dan led pada umumnya adalah sama, yaitu memberikan sinar cahaya untuk glass panel agar pixel menjadi terang. jadi bila tv anda layarnya gelap, bisa dipastikan backlight pada panel lcd yang tidak fungsi.
cara-mengatasi layar tv led gelap

penyebab panel lcd / led gelap

ada 3 kemungkinan besar penyebab dari tidak berfungsinya bagian backlight pada layar lcd / led.
pertama adalah lampu penerangan pada backlight panel mati.
pada model tv led, baclight terdiri dari led yang berjajar secara seri atau paralel. untuk mampu menghasilkan cahaya lampu led ini harus mendapat tegangan supply yang cukup. untuk memastikannya kita bisa mengukur secara langsung output dari kabel supply yang mengarah ke bagian backlight seperti gambar di bawah ini
  kedua, rangkaian power supply yang rusak, sehingga tidak bisa mensuplai daya ke backlight
ketiga , mesin utama digiboard eror baik karena software yang corrupt atau contol ic hardware yang rusak

cara mengatasi backlight layar lcd led yang gelap /tidak berfungsi

cek lampu backlight

pertama ukur tegangan pada backlighttegangan yang terukur tidak boleh nol. atau misalnya lebih rendah dari 9 volt, karena pada umumnya tegangan kerja backlight berkisar 12 volt keatas, karena terdiri dari minimal 3 led yang di seri.
ada juga alternatif lain , yaitu dengan melepas kabel lampu suply backllight dan memberinya power suplly dc secara external. kita bisa menggunakan power supply yang bisa di adjust nilainya dengan mulai memberi supply dari tegangan mulai dari yang rendah ke tinggi, agar lampu backlight tidak rusak karena over voltage. jika lampu backligt hidup, berarti lampu led backlight itu sendiri tidak rusak. berarti yang bermasalah adalah bagian power supplynya
 untuk model type lcd, kita bisa menggunakan cara yang sama. namun perbedaannya hanya pada jenis tegangan yang dipakai. jika led menggunakan led yang membutuhkan power suplly DC (Direct Current) , sedangkan LCD  menggunakan lampu backlight NEON yang membutuhkan tegangan AC.

 cek power supply backlight

pertama ukur tegangan pada backlight. tegangan yang terukur tidak boleh nol. atau misalnya lebih rendah dari 9 volt, karena pada umumnya tegangan kerja backlight berkisar 12 volt keatas, karena terdiri dari minimal 3 led yang di seri. jika terukur tegangan sangat rendah berarti power suply backlight lcd / led tersebut rusak.
anda bisa membeli baru power suplly yang rusak tersebut di toko elektronik dengan mengetahui spec output dari power supply. spec uotput power suplly backligt bisa anda lihat di data power suplly secara online atau dengan analisa memakai power suply regulator yang bisa di adjust , sampai lampu backlight hidup. atau jika anda seorang teknisi anda bisa melakukan trouble shooting di bagian ic control power suplly backlight yang umumnya menggunakan rangkaian penaik tegangan PWM.(pulse width modulation)

jika power suply dan backlight tidak bermasalah, CEK Digiboard 

Digiboard ini merupakan rangkaian prosesor utama dari tv led / lcd karena disinilah pusat kontrol rangkain tv led / lcd. Digiboard akan berfungsi normal jika hardware dan software dari digiboard itu sendiri normal. jadi, sebelum memvonis mengganti digiboard , kita bisa melakuakn flash ulang software terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli baru digiboard.
software digiboard yang corrupt ini bisa menyebabkan tidak berfungsinya trigger on untuk power suply backlight. untuk melakukan software digiboard, silahkan baca artikel selanjutnya tentang cara software digiboard.
jika sudah di software ulang masih belum bisa, baru kita memutuskan untuk membeli baru digiboard lcd ke toko elektronik atau service center dari tv led/ lcd tersebut

smemoga bermanfaat,.



Featured Post

Membuat Membuat Pintu Open Close Otomatis Dengan Infra Red Sensor

sering kali kita penasaran bagaimana  sistem sensor dari pintu geser otomatis yang ada pada mall atau pintu gedung  mewah, yang bisa membuk...